http://azberita.blogspot.com/

Rabu, 12 Desember 2012

Tips Memilih Bahan Pakaian yang tepat Untuk Anak



    

Tanggal publikasi: Senin, 10 Desember 2012  Jam : 13:17:49       Dibaca: 26 kali


PilarSulut.com - 
Ketika kita memiliki seorang anak, tentu saja kita selalu ingin memberikan yang terbaik untuk anak kita. Terlebih jika itu adalah anak pertama kita. Pasti dalam urusan pakaian, kita selalu ingin memberikan yang terbaik.

Namun jika Anda ingin memberikan pakaian, maka perhatikan juga dalam memilih bahan pakaian yang cocok untuk sang buah hati. Karena tidak semua barang mahal itu selalu bagus. Berikut adalah tips memilih bahan pakaian yang cocok untuk sang buah hati, antara lain:

1. Pilihlah baju yang berbahan lembut dan mudah menyerap keringat, kalau bisa yang kainnya halus. Sehingga anak tidak kegerahan dan akan merasa nyaman ketika menggunakannya. Selain itu, hal ini juga mampu untuk menghindari buah hati Anda terkena biang keringat yang dapat menyebakan iritasi pada kulit si kecil.

2. Pilihlah baju dengan bahan yang melar namun tetap adem ketika digunakan. Karena jika baju yang di kenakan kekecilan selain itu kainnya juga buruk, hal ini akan membuat si kecil merasa sesak dan tidak nyaman saat memakainya. Sedangkan jika Anda memberikan baju yang kebesaran atau kepanjangan guna lebih berhemat ketika digunakan saat ia tumbuh dewasa, itu pun juga dapat mengganggu dan membatasi ruang gerak bayi.

3. Pilih baju dengan model dan bahan yang sederhana. Jangan memilih baju dengan banyak aksesoris dan berkain yang kasar. Karena hal tersebut bisa juga membahayakan bayi itu sendiri, seperti aksesoris pada baju tersebut bisa saja tertelan, dikarenakan pada umur bayi / balita, memiliki kebiasaan yang suka menelan benda apapun yang berada di dekatnya, dan salah satunya adalah aksesoris pada bajunya.

4. Pilih baju yang bahannya telah disesuaikan dengan keadaan cuaca yang ada. Jika keadaan cuaca berada pada posisi panas, maka sebaiknya gunakan pakaian bayi yang bertekstur lembut dan mudah menyerap keringat. Jika cuaca sedang dingin, maka pilih pakaian yang hangat, berbahan kain tebal. Sehingga si kecil akan merasa lebih nyaman ketika menggunakannya dan tidak merasa dingin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar