http://azberita.blogspot.com/

Senin, 28 Januari 2013

padu padan warna neon


Musim semi sudah tiba! Meskipun, Indonesia tidak memiliki musim ini, boleh dong, kita mengikuti beberapa tren mode yang ditawarkan untuk musim semi. Beberapa desainer seperti Altuzarra, Christian Siriano, dan Jason Wu ‘memperkenalkan’ tren warna terang atau neon untuk koleksi Spring 2012 mereka.
Bagaimana aplikasinya di dunia nyata? Ini beberapa gaya yang kami temukan di lookbook.
Untuk Anda yang berani, monochrome ternyata juga berlaku untuk warna neon. Dengan pemilihan gradasi yang tepat, menggunakan warna neon dari atas ke bawah tidak membuat ‘sakit mata’ melainkan gaya.
Warna neon memang terlihat menonjol jika dipadukan dengan warna gelap. Hitam menjadi pilihan banyak orang untuk dipadukan dengan item neon mereka. Mulai dari celana, rok, hingga syal atau topi semua berwarna hitam.
Warna neon sebagai padanan atasan, alias digunakan sebagai bawahan juga bisa tampil mencolok dan mencuri perhatian.
doc.lookbook
Padukan item neon dengan warna tanah atau pastel untuk tampilan yang lebih ‘aman’. Beberapa memadukan jaket neon sebagai luaran untuk memberi kesan menonjol.
Tidak ada salahnya juga memadukan warna neon dengan motif ramai. Asal dengan feel yang tepat, kesan ramai bisa menjadi lebih lembut.
Untuk Anda yang tidak terlalu percaya diri menggunakan warna terang? Cukup gunakan warna terang sebagai aksen. Tas warna pink neon atau sepatu warna ungu dan fuchsia cukup membuat mata orang melirik, kok!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar